KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pertanian (Kementan) melaporkan program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) sejak tahun 2017-2022 hanya mencapai 278.200 hektar. Jumlah itu masih jauh lebih rendah dari total target 2,8 juta Ha lahan sawit yang potensial diremajakan. Ketua Umum Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) Gulat Manurung mengatakan bahwa sulitnya persyaratan untuk program PSR menjadikan banyak petani yang mengurungkan niat mengikuti program. "Persoalannya di situ, persyaratan yang harus disederhanakan," kata Gulat saat dijumpai dalam Rakornas Kelapa Sawit di Jakarta Barat, Senin (27/2).
Apkasindo Sebut Persyaratan yang Sulit Jadi Kendala Capaian PSR Rendah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pertanian (Kementan) melaporkan program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) sejak tahun 2017-2022 hanya mencapai 278.200 hektar. Jumlah itu masih jauh lebih rendah dari total target 2,8 juta Ha lahan sawit yang potensial diremajakan. Ketua Umum Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) Gulat Manurung mengatakan bahwa sulitnya persyaratan untuk program PSR menjadikan banyak petani yang mengurungkan niat mengikuti program. "Persoalannya di situ, persyaratan yang harus disederhanakan," kata Gulat saat dijumpai dalam Rakornas Kelapa Sawit di Jakarta Barat, Senin (27/2).