KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Demi melindungi masyarakat dari virus Covid-19, pemerintah terus memperluas penggunaan aplikasi PeduliLindungi. Targetnya, tingkat penularan di berbagai fasilitas umum bisa ditekan. Terkait hal ini, Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Prof Wiku Adisasmito menjelaskan pemerintah akan mengujicoba penerapan aplikasi PeduliLindungi di sejumlah pasar tradisional. "Aplikasi PeduliLindungi akan dilaksanakan di 6 pasar rakyat di Indonesia," jelasnya dalam Keterangan Pers Perkembangan Penanganan COVID-19 di Graha BNPB, Selasa (28/9/2021) yang juga disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden.
- Pasar Mayestik di Jakarta
- Pasar Blok M di Jakarta
- Pasar Baltos di Bandung
- Pasar Modern kawdan BSD Tangerang Selatan
- Pasar Modern di kawasan Alam Sutera Tangerang
- Pasar Wonodri di Semarang