KONTAN.CO.ID - Financial technology (fintech) di Indonesia memiliki peranan penting dalam meningkatkan aksesibilitas masyarakat pada layanan keuangan yang beragam seperti peer-to-peer (P2P) lending, e-wallet, bank digital, hingga investasi pada saham maupun aset crypto. Kemudahan masyarakat dalam mengakses berbagai layanan tersebut didorong oleh hadirnya ribuan startup layanan keuangan dengan inovasi-inovasi yang ditawarkan. Berdasarkan laporan dari platform market intelligence Tracxn, per Juli 2023 terdapat 1.206 startup berbasis fintech di Indonesia dengan setidaknya ada 22 perusahaan yang menyandang status unicorn di Indonesia dalam kurun 10 tahun terakhir. Pesatnya perkembangan startup di Indonesia, Amazon Web Services (AWS) bersama dengan Asosiasi Fintech Indonesia (AFTECH) mengadakan AWS Cloud Day Indonesia bertemakan, Merintis Masa Depan Inklusi Keuangan: Memanfaatkan Inovasi Teknologi untuk Aksesibilitas Lebih Besar, dengan salah satu sub topik yang dibahas adalah Building Indonesia’s next Fintech Unicorn. Pada sesi ini, Timothius Martin, Chief Marketing Officer (CMO) PINTU menjadi salah satu panelis dan membagikan strategi bagaimana PINTU bisa menjadi startup crypto dengan berbagai pencapaian positif dalam waktu tiga tahun sejak diluncurkan.
Aplikasi PINTU Diunduh 6 Juta Kali: PINTU Dorong Akselerasi Adopsi&Investasi Crypto
KONTAN.CO.ID - Financial technology (fintech) di Indonesia memiliki peranan penting dalam meningkatkan aksesibilitas masyarakat pada layanan keuangan yang beragam seperti peer-to-peer (P2P) lending, e-wallet, bank digital, hingga investasi pada saham maupun aset crypto. Kemudahan masyarakat dalam mengakses berbagai layanan tersebut didorong oleh hadirnya ribuan startup layanan keuangan dengan inovasi-inovasi yang ditawarkan. Berdasarkan laporan dari platform market intelligence Tracxn, per Juli 2023 terdapat 1.206 startup berbasis fintech di Indonesia dengan setidaknya ada 22 perusahaan yang menyandang status unicorn di Indonesia dalam kurun 10 tahun terakhir. Pesatnya perkembangan startup di Indonesia, Amazon Web Services (AWS) bersama dengan Asosiasi Fintech Indonesia (AFTECH) mengadakan AWS Cloud Day Indonesia bertemakan, Merintis Masa Depan Inklusi Keuangan: Memanfaatkan Inovasi Teknologi untuk Aksesibilitas Lebih Besar, dengan salah satu sub topik yang dibahas adalah Building Indonesia’s next Fintech Unicorn. Pada sesi ini, Timothius Martin, Chief Marketing Officer (CMO) PINTU menjadi salah satu panelis dan membagikan strategi bagaimana PINTU bisa menjadi startup crypto dengan berbagai pencapaian positif dalam waktu tiga tahun sejak diluncurkan.