KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar ekspor mobil semakin favorit. Agen Pemegang Merek (APM) berlomba-lomba memperluas pangsa pasar. Mereka menyiapkan penambahan kapasitas pabrik untuk mengantisipasi lonjakan penjualan. PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) misalnya. Setelah sukses mengekspor All-New Mitsubishi Xpander ke Filipina, kini perusahaan ini rajin membuka pangsa pasar penjualan baru. Kyoya Kondo, Presiden Direktur Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia mengatakan, setidaknya ada tiga hingga empat negara yang akan jadi sasaran ekspor tahun ini. Adapun areanya masih di negara-negara kawasan ASEAN dan Asia Selatan. "Seperti Sri Lanka dan juga Thailand," kata Kondo, akhir pekan lalu.
APM terus perluas pasar ekspor mobil
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar ekspor mobil semakin favorit. Agen Pemegang Merek (APM) berlomba-lomba memperluas pangsa pasar. Mereka menyiapkan penambahan kapasitas pabrik untuk mengantisipasi lonjakan penjualan. PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) misalnya. Setelah sukses mengekspor All-New Mitsubishi Xpander ke Filipina, kini perusahaan ini rajin membuka pangsa pasar penjualan baru. Kyoya Kondo, Presiden Direktur Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia mengatakan, setidaknya ada tiga hingga empat negara yang akan jadi sasaran ekspor tahun ini. Adapun areanya masih di negara-negara kawasan ASEAN dan Asia Selatan. "Seperti Sri Lanka dan juga Thailand," kata Kondo, akhir pekan lalu.