JAKARTA. Produsen kertas, Asia Pulp and Paper (APP) berharap hasil pemasangan mesin kertas nomor 6 (paper machine) sejak akhir tahun lalu sudah bisa dirasakan di penghujung semester satu tahun ini. Saat ini, mesin kertas ini masih tahap uji coba. Hendra Gunawan, Direktur APP mengatakan target pengoperasian mesin kertas tersebut sesuai dengan rencana. "Tahun ini sudah beroperasi, namun baru pertengahan tahun ini bisa full capacity," katanya, Selasa (26/3). Salah satu anak usaha APP yang ada di Riau yakni PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk akan mengoperasikan mesin kertas keenam ini (PM6). Hendra mengklaim, mesin kertas ini adalah yang terbesar di Indonesia. Mesin bernilai US$ 500 juta ini punya kapasitas produksi hingga 530.000 ton per tahun.
APP targetkan PM6 beroperasi tengah tahun
JAKARTA. Produsen kertas, Asia Pulp and Paper (APP) berharap hasil pemasangan mesin kertas nomor 6 (paper machine) sejak akhir tahun lalu sudah bisa dirasakan di penghujung semester satu tahun ini. Saat ini, mesin kertas ini masih tahap uji coba. Hendra Gunawan, Direktur APP mengatakan target pengoperasian mesin kertas tersebut sesuai dengan rencana. "Tahun ini sudah beroperasi, namun baru pertengahan tahun ini bisa full capacity," katanya, Selasa (26/3). Salah satu anak usaha APP yang ada di Riau yakni PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk akan mengoperasikan mesin kertas keenam ini (PM6). Hendra mengklaim, mesin kertas ini adalah yang terbesar di Indonesia. Mesin bernilai US$ 500 juta ini punya kapasitas produksi hingga 530.000 ton per tahun.