JAKARTA. Pertumbuhan pembelian kendaraan bermotor mendorong Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) merevisi target aset perusahaan pembiayaan (multifinance) di tahun ini. APPI menaikkan target aset multifinance tahun ini menjadi Rp 220 triliun. Angka ini naik 10% dari target sebelumnya sebesar Rp 200 triliun. Ketua Umum APPI, Wiwie Kurnia yakin, target tersebut akan tercapai lantaran saat ini saja, perolehan nilai aset sudah melampaui Rp 200 triliun. "Per Juni aset perusahaan pembiayaan sudah mencapai Rp 205 triliun," ujar dia, Kamis (23/9). Dari catatannya, Wiwie bilang, per Juni 2010, penjualan kendaraan bermotor di Indonesia sudah di atas 700.000. Angka ini diperkirakan akan menjadi rekor baru penjualan kendaraan di dalam negeri.
APPI revisi target aset di 2010 jadi Rp 220 triliun
JAKARTA. Pertumbuhan pembelian kendaraan bermotor mendorong Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) merevisi target aset perusahaan pembiayaan (multifinance) di tahun ini. APPI menaikkan target aset multifinance tahun ini menjadi Rp 220 triliun. Angka ini naik 10% dari target sebelumnya sebesar Rp 200 triliun. Ketua Umum APPI, Wiwie Kurnia yakin, target tersebut akan tercapai lantaran saat ini saja, perolehan nilai aset sudah melampaui Rp 200 triliun. "Per Juni aset perusahaan pembiayaan sudah mencapai Rp 205 triliun," ujar dia, Kamis (23/9). Dari catatannya, Wiwie bilang, per Juni 2010, penjualan kendaraan bermotor di Indonesia sudah di atas 700.000. Angka ini diperkirakan akan menjadi rekor baru penjualan kendaraan di dalam negeri.