KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Kebijakan Presiden AS Donald Trump memangkas pajak korporasi mulai menuai hasil. Berbagai korporasi besar menyiapkan diri memindahkan aset dan investasi ke negeri Paman Sam, salah satunya Apple. Seperti ditulis CNBC, Kamis (18/1), perusahaan dengan valuasi terbesar dunia ini menjanjikan menyumbang ekonomi AS senilai US$ 350 miliar dalam lima tahun ke depan dan menciptakan 20.000 lapangan pekerjaan baru. Salah satu kontribusinya adalah dengan membayar pajak US$ 38 miliar, memanfaatkan pemangkasan pajak jika melakukan repatriasi. Dengan hitungan pajak baru 15,5%, itu artinya Apple akan menenteng pulang duit sekitar US$ 250 miliar atau sampai Rp 3.335,75 triliun dari luar negeri kembali ke AS.
Apple akan repatriasi uang dari luar negeri US$ 250 miliar
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Kebijakan Presiden AS Donald Trump memangkas pajak korporasi mulai menuai hasil. Berbagai korporasi besar menyiapkan diri memindahkan aset dan investasi ke negeri Paman Sam, salah satunya Apple. Seperti ditulis CNBC, Kamis (18/1), perusahaan dengan valuasi terbesar dunia ini menjanjikan menyumbang ekonomi AS senilai US$ 350 miliar dalam lima tahun ke depan dan menciptakan 20.000 lapangan pekerjaan baru. Salah satu kontribusinya adalah dengan membayar pajak US$ 38 miliar, memanfaatkan pemangkasan pajak jika melakukan repatriasi. Dengan hitungan pajak baru 15,5%, itu artinya Apple akan menenteng pulang duit sekitar US$ 250 miliar atau sampai Rp 3.335,75 triliun dari luar negeri kembali ke AS.