KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Apple Inc meminta para pemasoknya untuk setidaknya memproduksi 75 juta unit iPhone 5G hingga akhir tahun ini bersama model anyar Apple Watch, Ipad Air, dan HomePod mini. Seperti dikutip Reuters, Selasa (1/9), Apple memproyeksikan pengiriman iPhone generasi terbaru ini bisa mencapai 80 juta unit pada 2020. Apple menargetkan bisa meluncurkan model terbaru iPhone berkecepatan 5G pada bulan depan. Sejumlah perbedaan desain dengan modeal lama, dan opsi ukuran layar yang lebih variatif juga disiapkan. Pun iPhone berharga murah diekspektasikan bakal lebih dulu meluncur dibanding kelas high-end.
Apple siap produksi 75 juta unit iPhone 5G
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Apple Inc meminta para pemasoknya untuk setidaknya memproduksi 75 juta unit iPhone 5G hingga akhir tahun ini bersama model anyar Apple Watch, Ipad Air, dan HomePod mini. Seperti dikutip Reuters, Selasa (1/9), Apple memproyeksikan pengiriman iPhone generasi terbaru ini bisa mencapai 80 juta unit pada 2020. Apple menargetkan bisa meluncurkan model terbaru iPhone berkecepatan 5G pada bulan depan. Sejumlah perbedaan desain dengan modeal lama, dan opsi ukuran layar yang lebih variatif juga disiapkan. Pun iPhone berharga murah diekspektasikan bakal lebih dulu meluncur dibanding kelas high-end.