KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berkat gelontoran dana Rp 35,76 triliun untuk tunjangan hari raya dan gaji ke-13 oleh pemerintah bagi pegawai negeri sipil, Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) yakin dapat membukukan kenaikan pendapatan yang cukup signifikan. "Kami harapkan dari tahun lalu bisa ada kenaikan minimal 15%-20% dari tahun lalu karena adanya THR dan gaji ke-13," kata Roy Nicholas Mandey Ketua Umum APRINDO, Senin (4/6). Roy menambahkan, dengan pembagian dua tunjangan tersebut, maka masyarakat dapat mengalokasikan THR untuk pengeluaran konsumsi dan gaji bulan ke-13 untuk pendidikan dan tidak bakal menganggu tren konsumsi.
Aprindo optimistis penjualan ritel naik 20% selama Ramadan dan Lebaran
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berkat gelontoran dana Rp 35,76 triliun untuk tunjangan hari raya dan gaji ke-13 oleh pemerintah bagi pegawai negeri sipil, Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) yakin dapat membukukan kenaikan pendapatan yang cukup signifikan. "Kami harapkan dari tahun lalu bisa ada kenaikan minimal 15%-20% dari tahun lalu karena adanya THR dan gaji ke-13," kata Roy Nicholas Mandey Ketua Umum APRINDO, Senin (4/6). Roy menambahkan, dengan pembagian dua tunjangan tersebut, maka masyarakat dapat mengalokasikan THR untuk pengeluaran konsumsi dan gaji bulan ke-13 untuk pendidikan dan tidak bakal menganggu tren konsumsi.