KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen air minum dalam kemasan,PT Tirta Investama yang lebih dikenal dengan brand Danone-AQUA, memperkenalkan produk terbarunya yaitu Caaya "Rangkaian Teh Indonesia" pada Rabu (7/3) lalu di Namaaz Dining, Jakarta Selatan. Produk Caaya ini ialah babak baru bagi Aqua memasuki pasar teh kemasan (Ready to Drink/RTD). “Caaya hadir untuk menempati celah yang belum terisi selama ini yaitu teh dalam kemasan yang lebih modern, tetapi tetap mengusung rasa yang bernuansa Indonesia. Inspirasi dari alam dan budaya dipadukan secara hati-hati sehingga menghasilkan apa yang kita sebut sebagai rasa teh yang sebenarnya, tanpa ditutupi oleh rasa lain yang berlebihan,” jelas Peter Harjono, Beverages Marketing Manager, Danone AQUA saat peluncuran berlangsung. Mengedepankan konsep ‘rangkaian’, Caaya hadir dalam tiga pilihan varian yang berakar pada tradisi, yaitu: Revive Me Jasmine yang merupakan perpaduan sempurna antara daun the dengan bunga melati yang telah menjadi tradisi dan kesukaan masyarakat Indonesia sejak dahulu;
Aqua merambah pasar teh kemasan dengan merek Caaya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen air minum dalam kemasan,PT Tirta Investama yang lebih dikenal dengan brand Danone-AQUA, memperkenalkan produk terbarunya yaitu Caaya "Rangkaian Teh Indonesia" pada Rabu (7/3) lalu di Namaaz Dining, Jakarta Selatan. Produk Caaya ini ialah babak baru bagi Aqua memasuki pasar teh kemasan (Ready to Drink/RTD). “Caaya hadir untuk menempati celah yang belum terisi selama ini yaitu teh dalam kemasan yang lebih modern, tetapi tetap mengusung rasa yang bernuansa Indonesia. Inspirasi dari alam dan budaya dipadukan secara hati-hati sehingga menghasilkan apa yang kita sebut sebagai rasa teh yang sebenarnya, tanpa ditutupi oleh rasa lain yang berlebihan,” jelas Peter Harjono, Beverages Marketing Manager, Danone AQUA saat peluncuran berlangsung. Mengedepankan konsep ‘rangkaian’, Caaya hadir dalam tiga pilihan varian yang berakar pada tradisi, yaitu: Revive Me Jasmine yang merupakan perpaduan sempurna antara daun the dengan bunga melati yang telah menjadi tradisi dan kesukaan masyarakat Indonesia sejak dahulu;