KONTAN.CO.ID - DUBAI. OPEC dan sekutunya yang dipimpin oleh Rusia, sepakat pada hari Kamis (9/4/2020) untuk memangkas produksi minyak mereka lebih dari seperlimanya. Mereka mengharapkan, Amerika Serikat dan produsen minyak lainnya bisa bergabung dalam upaya menopang harga minyak yang tengah tertekan oleh krisis virus corona. Mengutip Reuters, pemotongan produksi minyak oleh OPEC dan sekutunya (OPEC+), mencapai 10 juta barel per hari (bph) atau 10% dari pasokan global. Sekitar 5 juta barel per hari lainnya diperkirakan akan dilakukan oleh negara lain untuk membantu menangani krisis minyak terdalam dalam beberapa dekade. Asal tahu saja, permintaan bahan bakar global telah merosot sekitar 30 juta barel per hari, atau 30% dari pasokan global. Penyebabnya, langkah-langkah untuk memerangi virus ini telah menyebabkan pesawat dikandangkan, adanya pengurangan penggunaan kendaraan pribadi, serta mengekang kegiatan ekonomi.
Arab Saudi-Rusia sepakat pangkas produksi minyak besar-besaran, ini penjelasannya
KONTAN.CO.ID - DUBAI. OPEC dan sekutunya yang dipimpin oleh Rusia, sepakat pada hari Kamis (9/4/2020) untuk memangkas produksi minyak mereka lebih dari seperlimanya. Mereka mengharapkan, Amerika Serikat dan produsen minyak lainnya bisa bergabung dalam upaya menopang harga minyak yang tengah tertekan oleh krisis virus corona. Mengutip Reuters, pemotongan produksi minyak oleh OPEC dan sekutunya (OPEC+), mencapai 10 juta barel per hari (bph) atau 10% dari pasokan global. Sekitar 5 juta barel per hari lainnya diperkirakan akan dilakukan oleh negara lain untuk membantu menangani krisis minyak terdalam dalam beberapa dekade. Asal tahu saja, permintaan bahan bakar global telah merosot sekitar 30 juta barel per hari, atau 30% dari pasokan global. Penyebabnya, langkah-langkah untuk memerangi virus ini telah menyebabkan pesawat dikandangkan, adanya pengurangan penggunaan kendaraan pribadi, serta mengekang kegiatan ekonomi.