JAKARTA. Kenaikan (rebound) harga emas pada Rabu (4/2) tidak lantas mengakhiri tren koreksi (bearish) komoditas safe haven ini. Secara fundamental, proyeksi si kuning tetap negatif, setidaknya hingga akhir semester pertama tahun ini. Data Bloomberg, Rabu (4/2) pukul 15.14 WIB menunjukkan, harga emas pengiriman April 2015 di Commodity Exchange menguat 0,4% menjadi US$ 1.265,30 per ons troi. Dalam sepekan, harga emas sudah terkoreksi 1,70%. Rebound emas yang terjadi kemarin didorong oleh ketidakpastian atas masa depan Yunani. Pemerintahan baru Yunani mulai mengubur rencana angat koper dari Zona Euro, yang sebelumnya dipropagandakan oleh Partai Syriza yang menjadi pemenang pemilihan umum. "Seiring berkurangnya kemungkinan Yunani keluar dari Zona Euro, permintaan atas aset aman seperti emas turun," kata Xia Yingying, Analis Nanhua Futures Co, seperti dikutip Bloomberg, Rabu (4/2).
Arah harga emas menuju ke bawah
JAKARTA. Kenaikan (rebound) harga emas pada Rabu (4/2) tidak lantas mengakhiri tren koreksi (bearish) komoditas safe haven ini. Secara fundamental, proyeksi si kuning tetap negatif, setidaknya hingga akhir semester pertama tahun ini. Data Bloomberg, Rabu (4/2) pukul 15.14 WIB menunjukkan, harga emas pengiriman April 2015 di Commodity Exchange menguat 0,4% menjadi US$ 1.265,30 per ons troi. Dalam sepekan, harga emas sudah terkoreksi 1,70%. Rebound emas yang terjadi kemarin didorong oleh ketidakpastian atas masa depan Yunani. Pemerintahan baru Yunani mulai mengubur rencana angat koper dari Zona Euro, yang sebelumnya dipropagandakan oleh Partai Syriza yang menjadi pemenang pemilihan umum. "Seiring berkurangnya kemungkinan Yunani keluar dari Zona Euro, permintaan atas aset aman seperti emas turun," kata Xia Yingying, Analis Nanhua Futures Co, seperti dikutip Bloomberg, Rabu (4/2).