KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jumlah pergerakan penumpang di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten meningkat 25% selama Lebaran tahun 2023. Adapun jumlah penerbangan pesawat hari puncak arus mudik (19-21 April 2023) mencapai di atas 1.000 penerbangan per hari. Sebelum pandemi, Bandara Soekarno Hatta rata-rata melayani 1.200 penerbangan setiap harinya. Adapun di tengah pandemi pada 2022 dan awal 2023, jumlah penerbangan pada hari-hari biasa berkisar 800 sampai 900 penerbangan per hari. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menjelaskan kebijakan pada arus mudik tahun ini membuat pelaksanaan arus mudik dapat berjalan relatif lancar. Salah satunya adalah disetujuinya kebijakan memajukan libur cuti bersama, sehingga waktu arus mudik menjadi lebih panjang.
Arus Balik Lebaran, Bandara Soekarno Hatta Catatkan 1.000 Penerbangan Per Hari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jumlah pergerakan penumpang di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten meningkat 25% selama Lebaran tahun 2023. Adapun jumlah penerbangan pesawat hari puncak arus mudik (19-21 April 2023) mencapai di atas 1.000 penerbangan per hari. Sebelum pandemi, Bandara Soekarno Hatta rata-rata melayani 1.200 penerbangan setiap harinya. Adapun di tengah pandemi pada 2022 dan awal 2023, jumlah penerbangan pada hari-hari biasa berkisar 800 sampai 900 penerbangan per hari. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menjelaskan kebijakan pada arus mudik tahun ini membuat pelaksanaan arus mudik dapat berjalan relatif lancar. Salah satunya adalah disetujuinya kebijakan memajukan libur cuti bersama, sehingga waktu arus mudik menjadi lebih panjang.