Bekasi. PT Jasa Marga cabang Jakarta-Cikampek mencatat adanya lonjakan kendaraan arus balik libur panjang Kenaikan Isa Almasih dan Isra Miraj serta akhir minggu di Gerbang Tol Cikarang Utama menuju Jakarta, Sabtu (5/7). "Lonjakan kendaraan arus balik liburan ini tercatat sebanyak 26.042 unit kendaraan atau melonjak 30% dari situasi normal 20.000 unit kendaraan," kata Humas Jasa Marga Jakarta-Cikampek Iwan Abrianto. Menurut dia, lonjakan kendaraan itu terjadi mulai Jumat (6/5) pukul 21.00 WIB hingga Sabtu (7/5) pukul 06.00 WIB. "Kendaraan itu seluruhnya keluar dari arah Cikampek menuju Jakarta," katanya.
Arus balik mulai terlihat di tol Cikampek
Bekasi. PT Jasa Marga cabang Jakarta-Cikampek mencatat adanya lonjakan kendaraan arus balik libur panjang Kenaikan Isa Almasih dan Isra Miraj serta akhir minggu di Gerbang Tol Cikarang Utama menuju Jakarta, Sabtu (5/7). "Lonjakan kendaraan arus balik liburan ini tercatat sebanyak 26.042 unit kendaraan atau melonjak 30% dari situasi normal 20.000 unit kendaraan," kata Humas Jasa Marga Jakarta-Cikampek Iwan Abrianto. Menurut dia, lonjakan kendaraan itu terjadi mulai Jumat (6/5) pukul 21.00 WIB hingga Sabtu (7/5) pukul 06.00 WIB. "Kendaraan itu seluruhnya keluar dari arah Cikampek menuju Jakarta," katanya.