KONTAN.CO.ID - SEOUL. Wakil Menteri Luar Negeri AS Wendy Sherman mengatakan pada Selasa (7/6), bakal ada respons yang kuat dan jelas dari Amerika Serikat, Korea Selatan, dan dunia jika Korea Utara melakukan uji coba nuklir. "Setiap uji coba nuklir akan sepenuhnya melanggar resolusi Dewan Keamanan PBB, (dan) akan ada tanggapan cepat dan kuat terhadap uji coba semacam itu," ungkapnya usai menggelar pertemuan dengan Wakil Menteri Luar Negeri Korea Selatan Cho Hyun-dong di Seoul. "Saya percaya, tidak hanya ROK dan Amerika Serikat dan Jepang tetapi seluruh dunia akan merespons dengan cara yang kuat dan jelas," tegas dia, seperti dikutip Reuters. ROK adalah Republik Korea, nama resmi Korea Selatan.
AS: Bakal Ada Respons Cepat dan Kuat jika Korea Utara Uji Coba Bom Nuklir
KONTAN.CO.ID - SEOUL. Wakil Menteri Luar Negeri AS Wendy Sherman mengatakan pada Selasa (7/6), bakal ada respons yang kuat dan jelas dari Amerika Serikat, Korea Selatan, dan dunia jika Korea Utara melakukan uji coba nuklir. "Setiap uji coba nuklir akan sepenuhnya melanggar resolusi Dewan Keamanan PBB, (dan) akan ada tanggapan cepat dan kuat terhadap uji coba semacam itu," ungkapnya usai menggelar pertemuan dengan Wakil Menteri Luar Negeri Korea Selatan Cho Hyun-dong di Seoul. "Saya percaya, tidak hanya ROK dan Amerika Serikat dan Jepang tetapi seluruh dunia akan merespons dengan cara yang kuat dan jelas," tegas dia, seperti dikutip Reuters. ROK adalah Republik Korea, nama resmi Korea Selatan.