KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Pemerintahan Joe Biden pada Kamis memutuskan bahwa Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman memiliki kekebalan dari gugatan atas pembunuhan Jamal Khashoggi, yang langsung menuai kecaman dari mantan tunangan jurnalis yang terbunuh itu. Khashoggi dibunuh dan dipotong-potong tubuhnya pada Oktober 2018 oleh agen Saudi di konsulat Saudi di Istanbul, sebuah operasi yang diyakini intelijen AS diperintahkan oleh Pangeran Mohammed, yang telah menjadi penguasa de facto kerajaan selama beberapa tahun. "Jamal meninggal lagi hari ini," kata mantan tunangan Khashoggi, Hatice Cengiz, di Twitter beberapa menit setelah berita itu dipublikasikan.
AS Beri Kekebalan pada Putra Mahkota Arab Saudi Terkait Pembunuhan Khashoggi
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Pemerintahan Joe Biden pada Kamis memutuskan bahwa Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman memiliki kekebalan dari gugatan atas pembunuhan Jamal Khashoggi, yang langsung menuai kecaman dari mantan tunangan jurnalis yang terbunuh itu. Khashoggi dibunuh dan dipotong-potong tubuhnya pada Oktober 2018 oleh agen Saudi di konsulat Saudi di Istanbul, sebuah operasi yang diyakini intelijen AS diperintahkan oleh Pangeran Mohammed, yang telah menjadi penguasa de facto kerajaan selama beberapa tahun. "Jamal meninggal lagi hari ini," kata mantan tunangan Khashoggi, Hatice Cengiz, di Twitter beberapa menit setelah berita itu dipublikasikan.