KONTAN.CO.ID - SEOUL. Amerika Serikat (AS) dan Korea Selatan di pekan ini meluncurkan satuan tugas baru yang bertujuan mencegah Korea Utara mendapatkan minyak ilegal. Hal ini dilakukan ketika kebuntuan di Dewan Keamanan PBB menimbulkan keraguan mengenai masa depan sanksi internasional terhadap Korea Utara. Pertemuan pertama Enhanced Disruption Task Force (EDTF) diadakan di Washington pada hari Selasa (26/3). Pertemuan tersebut melibatkan lebih dari 30 pejabat dari kementerian dan lembaga yang membidangi diplomasi, intelijen, sanksi, dan larangan maritim, kata kementerian luar negeri Korea Selatan dalam sebuah pernyataan yang dikutip Reuters.
AS dan Korea Selatan Bentuk Satuan Tugas untuk Memblokir Pengiriman Minyak ke Korut
KONTAN.CO.ID - SEOUL. Amerika Serikat (AS) dan Korea Selatan di pekan ini meluncurkan satuan tugas baru yang bertujuan mencegah Korea Utara mendapatkan minyak ilegal. Hal ini dilakukan ketika kebuntuan di Dewan Keamanan PBB menimbulkan keraguan mengenai masa depan sanksi internasional terhadap Korea Utara. Pertemuan pertama Enhanced Disruption Task Force (EDTF) diadakan di Washington pada hari Selasa (26/3). Pertemuan tersebut melibatkan lebih dari 30 pejabat dari kementerian dan lembaga yang membidangi diplomasi, intelijen, sanksi, dan larangan maritim, kata kementerian luar negeri Korea Selatan dalam sebuah pernyataan yang dikutip Reuters.
TAG: