JAKARTA. Selain mengaku tak mengantongi repo PT Sekawan Intipratama Tbk (SIAP), PT Asuransi Sosial Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Asabri) juga mengklaim kepemilikan saham di perusahaan tersebut sedang mereka kurangi. Direktur ASABRI Heri Setianto menyebut, dalam beberapa waktu ke belakang pihaknya mengurangi kepemilikan saham di perusahaan tersebut dari sebelumnya sebesar 6,99%. Namun sayang, ia masih enggan mengungkapkan besaran kepemilikan sahamnnya saat ini. "Yang pasti di bawah 5%," kata dia kepada KONTAN, Rabu (11/11). Ia memang menolak alasan pelepasan saham ini didorong oleh skandal transaksi fiktif SIAP yang menyeruak belakangan ini. Meski mengaku suasana di pasar tidak kondusif, namun fundamental SIAP disebutnya masih bagus.
Asabri kurangi kepemilikan saham SIAP
JAKARTA. Selain mengaku tak mengantongi repo PT Sekawan Intipratama Tbk (SIAP), PT Asuransi Sosial Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Asabri) juga mengklaim kepemilikan saham di perusahaan tersebut sedang mereka kurangi. Direktur ASABRI Heri Setianto menyebut, dalam beberapa waktu ke belakang pihaknya mengurangi kepemilikan saham di perusahaan tersebut dari sebelumnya sebesar 6,99%. Namun sayang, ia masih enggan mengungkapkan besaran kepemilikan sahamnnya saat ini. "Yang pasti di bawah 5%," kata dia kepada KONTAN, Rabu (11/11). Ia memang menolak alasan pelepasan saham ini didorong oleh skandal transaksi fiktif SIAP yang menyeruak belakangan ini. Meski mengaku suasana di pasar tidak kondusif, namun fundamental SIAP disebutnya masih bagus.