JAKARTA. Industri Keuangan Non Bank (IKNB) syariah tumbuh subur dalam sembilan bulan pertama 2016. Hal ini tercermin dari perkembangan aset yang terus meningkat. Direktur IKNB Syariah Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Mocamad Muchlasin menyebut, sampai akhir kuartal ketiga tahun ini, total aset IKNB syariah sudah menembus angka Rp 80,5 triliun. Jumlah ini naik 31,7% dibanding posisi akhir tahun lalu. Menurutnya, kenaikan aset di sektor non bank syariah didorong sejumlah hal. Diantaranya, lewat penambahan pelaku usaha di segmen syariah. Memang ada sejumlah aksi korporasi yang dilakukan sehingga jumlah perusahaan yang berkecimpung pun makin ramai. "Ada yang mendirikan unit syariah dan ada yang spin off," katanya, Selasa (8/11).
Aset IKNB syariah semakin tambun
JAKARTA. Industri Keuangan Non Bank (IKNB) syariah tumbuh subur dalam sembilan bulan pertama 2016. Hal ini tercermin dari perkembangan aset yang terus meningkat. Direktur IKNB Syariah Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Mocamad Muchlasin menyebut, sampai akhir kuartal ketiga tahun ini, total aset IKNB syariah sudah menembus angka Rp 80,5 triliun. Jumlah ini naik 31,7% dibanding posisi akhir tahun lalu. Menurutnya, kenaikan aset di sektor non bank syariah didorong sejumlah hal. Diantaranya, lewat penambahan pelaku usaha di segmen syariah. Memang ada sejumlah aksi korporasi yang dilakukan sehingga jumlah perusahaan yang berkecimpung pun makin ramai. "Ada yang mendirikan unit syariah dan ada yang spin off," katanya, Selasa (8/11).