ASII, UNTR, & ITMG jadi pemberat IHSG sesi I



JAKARTA. Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di sesi I kembali tertekan. Indeks kehilangan 10,58 poin sehingga bertengger di posisi 3.924,29.

Aksi jual saham-saham berkapitalisasi besar menjadi salah satu pemicu utamanya. Tiga di antaranya yakni:

- PT Astra International Tbk (ASII)


Saham ASII turun 0,74% menjadi Rp 6.750 di sesi I. Tiga sekuritas yang paling banyak melepas saham ini adalah Nomura Indonesia senilai Rp 18,610 miliar, Phillip Securities senilai Rp 14,083 miliar, dan Morgan Stanley senilai Rp 13,356 miliar.

- PT United Tractors Tbk (UNTR)

Saham UNTR turun 2,28% menjadi Rp 21.400 di sesi I. Tiga sekuritas yang paling banyak melepas saham ini adalah Bahana Securities senilai Rp 46,449 miliar, Merrill Lynch Indonesia senilai Rp 39,497 miliar, dan Kim Eng Securities senilai Rp 25,687 miliar.

- PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG)

Saham ITMG turun 3,40% menjadi Rp 35.500 di sesi I. Tiga sekuritas yang paling banyak melepas saham ini adalah UBS Securities senilai Rp 7,682 miliar, CLSA Indonesia senilai Rp 6,753 miliar, dan Bahana Securities senilai Rp 3,664 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie