KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bertahan di zona hijau pada perdagangan awal pekan ini. Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) melalui RTI, IHSG menguat tipis 4,70 poin atau 0,08% ke level 6.106,39 pada perdagangan Senin (26/7). Total volume perdagangan saham di BEI hari ini mencapai 21,80 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 11,09 triliun. Ada 241 saham yang menguat, 264 saham yang merosot dan 143 saham lainnya stagnan. Kenaikan IHSG hanya didukung empat sektor yakni sektor transportasi 2,68%, sektor infrastruktur 2,24%, sektor barang konsumen non primer 1,55% dan sektor teknologi 0,59%.
Asing catat net sell, IHSG menguat tipis 0,08% ke level 6.106 pada Senin (26/7)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bertahan di zona hijau pada perdagangan awal pekan ini. Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) melalui RTI, IHSG menguat tipis 4,70 poin atau 0,08% ke level 6.106,39 pada perdagangan Senin (26/7). Total volume perdagangan saham di BEI hari ini mencapai 21,80 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 11,09 triliun. Ada 241 saham yang menguat, 264 saham yang merosot dan 143 saham lainnya stagnan. Kenaikan IHSG hanya didukung empat sektor yakni sektor transportasi 2,68%, sektor infrastruktur 2,24%, sektor barang konsumen non primer 1,55% dan sektor teknologi 0,59%.