Asing kembali cetak net buy



JAKARTA. Pada perdagangan hari ini (30/10), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik 12,11 poin (0,27%) ke 4.574,88 dengan jumlah transaksi sebanyak 8,6 juta lot atau setara dengan Rp 4,9 triliun.

Berdasarkan catatan KDB Daewoo Securities, investror asing tercatat melakukan net buy di pasar reguler sebesar Rp 164 miliar dengan saham yang paling banyak dibeli antara lain LPKR, TLKM, BBNI, KLBF, dan BDMN.

Menurut Betrand Reynaldi, Kepala Riset KDB Daewoo, secara teknikal kenaikan IHSG pada hari ini membuat MACD berpeluang golden cross pada garis sinyal 60 menit, stochastic golden cross. "Sehingga untuk besok, kami perkirakan akan mengalami kenaikan lanjutan dengan support 4.493 dan resistance 4.611," jelasnya.Adapun saham-saham yang dapat diperhatikan adalah: JSMR, MNCN, UNTR.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie