KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona merah pada perdagangan akhir pekan ini. Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) via RTI Business, IHSG merosot 0,19% ke level 6.639,73 pada penutupan perdagangan Jumat (23/6). Sementara dalam sepekan IHSG terkoreksi 0,88%. Pada perdagangan Jumat total volume perdagangan saham di BEI mencapai 18,17 miliar dengan nilai transaksi Rp 8,75 triliun. Ada 358 saham yang turun, 168 saham yang naik dan 213 saham yang tidak berubah. Investor asing melanjutkan net sell atau jual bersih sebesar Rp 693,37 miliar di seluruh pasar.
Baca Juga: IHSG Terjun 0,88% Sepanjang Pekan ini, Simak Proyeksinya untuk Pekan Depan Investor asing mencatat net sell terbesar pada saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 213,1 miliar. Saham BBRI ditutup merosot 1,37% ke Rp 5.400 per saham. Total volume perdagangan saham BBRI mencapai 123,3 juta dengan nilai transaksi Rp 668,2 miliar. Saham PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) juga banyak dilepas asing Rp 68,0 miliar. Saham BMRI ditutup flat di Rp 5.075 per saham. Total volume perdagangan saham BMRI mencapai 47,2 juta dengan nilai transaksi Rp 240,6 miliar.
BMRI Chart by TradingView