KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada penutupan perdagangan pekan ini, Indeks Harga Saham Gabungan (
IHSG) tercatat menguat 1,32% ke 6.740.219, Jumat (8/7). Namun dalam sepekan IHSG masih terkoreksi 0,80%. Sementara itu, dalam sepekan ini periode 4-8 Juli 2022, investor asing mencatat
net sell jumbo yakni sebesar Rp 2,66 triliun di seluruh pasar. Investor asing mencatat net sell terbesar pada saham-saham perbankan
big caps. Asing mencatat
net sell terbesar pada saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (
BBRI) sebesar Rp 1,09 triliun sepekan ini. Saham BBRI menguat 1,45% ke Rp 4.200 per saham. Total volume perdagangan saham BBRI mencapai 878,88 juta dengan nilai transaksi Rp 3,58 triliun.
Baca Juga: BBCA Terbanyak, Saham-saham Ini Banyak Dilepas Asing Saat IHSG Melesat 1,32% Saham PT Bank Central Asia Tbk (
BBCA) juga banyak dilepas asing sepekan ini sebesar Rp 790,19 miliar. Saham BBCA terkoreksi 1,38% ke Rp 7.150 per saham sepekan ini. Total volume perdagangan saham BBCA mencapai 414,48 juta dengan nilai transaksi Rp 2,97 triliun.
Kemudian saham PT Bank Mandiri Tbk (
BMRI) juga banyak dilego asing sebesar Rp 304,07 miliar. Saham BMRi terkoreksi 1,64% ke Rp 7.475 per saham. Total volume perdagangan saham BMRI mencapai 369,01 juta dengan nilai transaksi Rp 2,76 triliun.
Investor asing juga banyak menjual saham PT Merdeka Copper Gold Tbk (
MDKA) sebesar Rp 226,95 miliar. Saham MDKA turun 1,77% ke RP 3.890 per saham. Total volume perdagangan saham MDKA mencapai 305,85 juta dengan nilai transaksi Rp 1,19 triliun.
Baca Juga: BBRI Terbesar, Asing Banyak Borong Saham-saham Ini Saat IHSG Naik 1,32%, Jumat (8/7) Berikut 10 saham
net sell terbesar asing pekan ini: