Asjaya: IHSG masih punya tenaga untuk naik



JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih terus mengalami kenaikan. Kekuatan IHSG ditunjang oleh capital inflow yang masih terus berlanjut. Selain itu, menjelang rilis data perekonomian BI rate, masih sangat terbuka potensi kenaikan yang cukup tinggi. William Surya Wijaya, analis Asjaya Indosurya Securities mengatakan bahwa resistance level IHSG di 5.275 terlihat dapat digapai dalam beberapa waktu mendatang, selama level support 5.134 dapat terjaga dengan kuat.

Selain itu, dia merekomendasikan kepada investor, jika terjadi koreksi sehat dapat dimanfaatkan sebagai momentum untuk melakukan akumulasi beli. "Hari ini IHSG berpotensi menguat," ujarnya dalam riset untuk Kamis (21/7). Hari ini, saham sektor perekebunan, energi, infrastruktur, menara, konsumer, perbankan dan telekomunikasi bisa diperhatikan. Saham yang bisa dikoleksi antara lain LSIP, PGAS, WTON, TBIG, INDF, WIKA, UNVR, BBNI, dan EXCL.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie