JAKARTA. PT Asuransi Kredit Indonesia (Askrindo) akan menyuntik dana ke anak usaha senilai Rp 225 miliar. Tambahan modal itu bisa digunakan untuk ekspansi usaha dan memperluas lini bisnis. Adapun anak usaha yang mendapatkan kucuran dana dari Askrindo adalah PT Nasional Reasuransi (Nasre) dan PT Penjaminan Askrindo Syariah. Rinciannya, PT Penjaminan Askrindo Syariah bakal mengantongi dana Rp 150 miliar. Sedangkan sisanya sebesar Rp 75 miliar akan disuntikkan ke Nasre. Antonius Chandra, Direktur Utama PT Asuransi Kredit Indonesia mengatakan, suntikan modal tersebut akan terealisasi sebelum pertengahan 2015. "Kami harapkan di semester I ini sudah bisa dilakukan," ujar Antonius.
Askrindo suntik anak usaha senilai Rp 225 miliar
JAKARTA. PT Asuransi Kredit Indonesia (Askrindo) akan menyuntik dana ke anak usaha senilai Rp 225 miliar. Tambahan modal itu bisa digunakan untuk ekspansi usaha dan memperluas lini bisnis. Adapun anak usaha yang mendapatkan kucuran dana dari Askrindo adalah PT Nasional Reasuransi (Nasre) dan PT Penjaminan Askrindo Syariah. Rinciannya, PT Penjaminan Askrindo Syariah bakal mengantongi dana Rp 150 miliar. Sedangkan sisanya sebesar Rp 75 miliar akan disuntikkan ke Nasre. Antonius Chandra, Direktur Utama PT Asuransi Kredit Indonesia mengatakan, suntikan modal tersebut akan terealisasi sebelum pertengahan 2015. "Kami harapkan di semester I ini sudah bisa dilakukan," ujar Antonius.