KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Askrindo Syariah melalui Unit Pengelolaan Zakat (UPZ) berkolaborasi dengan Komunitas Pencinta Dhuafa (KOPFA) melaksanakan kegiatan sosial Khitanan Massal dan Santunan kepada yatim, piatu dan dhuafa dalam rangka HUT RI ke-79 di Masjid Fathul Huda Al-Akbar, pada Sabtu (24/8/2024) di Majalaya, Kabupaten Bandung. Kegiatan Khitanan Massal ini sebagai salah satu bentuk tanggung jawab sosial perusahaan terhadap lingkungan sekitar dan bertujuan untuk memberikan layanan kesehatan kepada anak-anak dari keluarga kurang mampu (yatim, piatu dan dhuafa) dengan melibatkan tenaga medis profesional dan berpengalaman. Acara tersebut disambut antusias oleh masyarakat sekitar dan berhasil melayani 35 orang anak-anak dari berbagai latar belakang yang menerima layanan khitanan secara gratis. Selain itu dari Askrindo Syariah turut hadir Kokok Alun Akbar Direktur Utama, Catur Heru Putranto Kepala Sekretaris Perusahaan & Legal, dan Eko Purwanto Kepala Cabang Bandung.
Askrindo Syariah Berkolaborasi dengan KOPFA Gelar Khitanan Massal
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Askrindo Syariah melalui Unit Pengelolaan Zakat (UPZ) berkolaborasi dengan Komunitas Pencinta Dhuafa (KOPFA) melaksanakan kegiatan sosial Khitanan Massal dan Santunan kepada yatim, piatu dan dhuafa dalam rangka HUT RI ke-79 di Masjid Fathul Huda Al-Akbar, pada Sabtu (24/8/2024) di Majalaya, Kabupaten Bandung. Kegiatan Khitanan Massal ini sebagai salah satu bentuk tanggung jawab sosial perusahaan terhadap lingkungan sekitar dan bertujuan untuk memberikan layanan kesehatan kepada anak-anak dari keluarga kurang mampu (yatim, piatu dan dhuafa) dengan melibatkan tenaga medis profesional dan berpengalaman. Acara tersebut disambut antusias oleh masyarakat sekitar dan berhasil melayani 35 orang anak-anak dari berbagai latar belakang yang menerima layanan khitanan secara gratis. Selain itu dari Askrindo Syariah turut hadir Kokok Alun Akbar Direktur Utama, Catur Heru Putranto Kepala Sekretaris Perusahaan & Legal, dan Eko Purwanto Kepala Cabang Bandung.