KONTAN.CO.ID - Jakarta. Pemerintah memastikan akan memberangkatkan jemaah haji ke Mekkah tahun 2022 ini. Salah satu asrama haji yang dipastikan siap melayani jemaah haji Indonesia 1443 H/2022 M adalah Asrama Haji Donohudan, Boyolali, Jawa Tengah. Asrama Haji Donohudan, Boyolali dipastikan siap menjadi tempat pemberangkatan jemaah haji asal Provinsi Jawa Tengah dan DI Yogyakarta. Kepastian ini ditegaskan Staf Khusus Menteri Agama Bidang Media dan Komunikasi Publik Wibowo Prasetyo usai meninjau Asrama Haji Donohudan, Boyolali pada Kamis 19 Mei 2022. “Saya sudah tinjau dan cek sejumlah sarana prasarana layanan, Asrama Haji Donohudan siap melayani jemaah haji 1443 H/2022 M,” terang Wibowo dikutip dari website Kementerian Agama (Kemenag).
Asrama Haji Donohudan Siap Tampung 15.305 Jemaah Haji Jawa Tengah & Yogyakarta
KONTAN.CO.ID - Jakarta. Pemerintah memastikan akan memberangkatkan jemaah haji ke Mekkah tahun 2022 ini. Salah satu asrama haji yang dipastikan siap melayani jemaah haji Indonesia 1443 H/2022 M adalah Asrama Haji Donohudan, Boyolali, Jawa Tengah. Asrama Haji Donohudan, Boyolali dipastikan siap menjadi tempat pemberangkatan jemaah haji asal Provinsi Jawa Tengah dan DI Yogyakarta. Kepastian ini ditegaskan Staf Khusus Menteri Agama Bidang Media dan Komunikasi Publik Wibowo Prasetyo usai meninjau Asrama Haji Donohudan, Boyolali pada Kamis 19 Mei 2022. “Saya sudah tinjau dan cek sejumlah sarana prasarana layanan, Asrama Haji Donohudan siap melayani jemaah haji 1443 H/2022 M,” terang Wibowo dikutip dari website Kementerian Agama (Kemenag).