NEW YORK. Associated Press (AP) menegur secara keras beberapa jurnalisnya yang melaporkan segala berita melalui Twitter sebelum mem-posting pada media tempatnya bekerja. Kantor berita itu mengeluarkan peringatan setelah stafnya menulis di time line (TL) bahwa beberapa wartawan AP telah ditahan saat penggiat Wall Street menempati Manhattan. Insiden ini kembali membuka perdebatan mengenai aturan dan kebijakan antara media tradisional dan media sosial.
Twitter, saat ini telah menjadi layanan berita bagi banyak orang. Tapi informasi tersebut tidak memiliki reputasi mengenai keakurasian. Siapapun, bisa mematahkan berita yang salah menjadi suatu hal yang benar. Twitter yang telah menjadi "newsroom" bagi semua orang di dunia itu memaksa kantor berita termasuk AP agar menyusun aturan ketat. "Jika anda memiliki beberapa potongan informasi, foto atau video yang menarik, eksklusif atau cukup mendesak untuk dinaikkan sebagai sebuah berita, Anda wajib mengunggahnya melalui media resmi sebelum menyebarkan hal itu ke media sosial," demikian kebijakan yang dibuat AP.