KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kondisi lalu lintas Jalan Tol Cipali saat ini terpantau ramai lancar, menjelang KM 117 hingga KM 126 yang sedang diberlakukan contra flow terjadi kepadatan. Contra flow yang diberlakukan sejak dini hari merupakan imbas dari penutupan jalur KM 122+400 arah Jakarta yang mengalami keretakan. Keretakan sepanjang 40 meter terjadi di KM 122+400 arah Jakarta yang berada di wilayah Subang ini, ditemukan pertama kali pada 8 Februari 2021 pukul 16.00. Intensitas dan curah hujan tinggi mengakibatkan banyak volume air yang masuk ke dalam base layer melalui keretakan.
Astra: Ada contra flow, lalu lintas jalan Tol Cipali terpantau lancar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kondisi lalu lintas Jalan Tol Cipali saat ini terpantau ramai lancar, menjelang KM 117 hingga KM 126 yang sedang diberlakukan contra flow terjadi kepadatan. Contra flow yang diberlakukan sejak dini hari merupakan imbas dari penutupan jalur KM 122+400 arah Jakarta yang mengalami keretakan. Keretakan sepanjang 40 meter terjadi di KM 122+400 arah Jakarta yang berada di wilayah Subang ini, ditemukan pertama kali pada 8 Februari 2021 pukul 16.00. Intensitas dan curah hujan tinggi mengakibatkan banyak volume air yang masuk ke dalam base layer melalui keretakan.