KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pendapatan bersih PT Astra Graphia Tbk (ASGR) melonjak 31,96% hingga kuartal ketiga tahun ini. Emiten penyedia alat percetakan milik Grup Astra ini mencatatkan pendapatan Rp 2,67 triliun dari periode yang sama tahun lalu Rp 2,02 triliun. Trivena Nalsalita, Investor Relations Department Head ASGR dalam siaran pers menyebut, pertumbuhan pendapatan bersih dicapai oleh semua unit usaha. "Solusi dokumen tumbuh 4%, solusi teknologi informasi tumbuh 11%, solusi perkantoran tumbuh 151% yang dihasilkan terutama dari bisnis e-commerce," ungkap Trivena. Berdasarkan laporan keuangan, beban pokok pendapatan per 30 September 2018 sebesar Rp 2,12 triliun, naik 40% ketimbang tahun sebelumnya yang sebesar Rp 1,51 triliun.
Astra Graphia (ASGR) mencetak pendapatan bersih Rp 2,67 triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pendapatan bersih PT Astra Graphia Tbk (ASGR) melonjak 31,96% hingga kuartal ketiga tahun ini. Emiten penyedia alat percetakan milik Grup Astra ini mencatatkan pendapatan Rp 2,67 triliun dari periode yang sama tahun lalu Rp 2,02 triliun. Trivena Nalsalita, Investor Relations Department Head ASGR dalam siaran pers menyebut, pertumbuhan pendapatan bersih dicapai oleh semua unit usaha. "Solusi dokumen tumbuh 4%, solusi teknologi informasi tumbuh 11%, solusi perkantoran tumbuh 151% yang dihasilkan terutama dari bisnis e-commerce," ungkap Trivena. Berdasarkan laporan keuangan, beban pokok pendapatan per 30 September 2018 sebesar Rp 2,12 triliun, naik 40% ketimbang tahun sebelumnya yang sebesar Rp 1,51 triliun.