Astra Graphia mencatat kenaikan laba bersih 4,61% di kuartal I 2018



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Astra Graphia Tbk (ASGR) membukukan laba bersih kuartal I-2018 sebesar Rp 35,03 miliar. Angka tersebut tumbuh 4,61% bila dibandingkan dengan laba bersih kuartal I-2017 sebesar Rp 33,49 miliar.

Dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (10/4) disebutkan, kenaikan laba bersih tersebut juga seiring dengan kenaikan pendapatan. Pada kuartal I-2018, ASGR membukukan pendapatan Rp 630,47 miliar. Capaian ini meningkat 8,99% bila dibandingkan dengan pendapatan kuartal I-2017 sebesar Rp 578,42 miliar.

Beban pokok pendapatan selama kuartal I-2018 sebesar Rp 464,08 miliar. Sedangkan pada periode yang sama tahun sebelumnya tercatat sebesar Rp 424,27 miliar. Sehingga laba bruto pada kuartal I-2018 sebesar Rp 166,38 miliar. Sedangkan pada periode yang sama tahun sebelumnya tercatat sebesar Rp 154,15 miliar.


Sampai dengan kuartal I-2018, tercatat jumlah aset ASGR sebesar Rp 2,00 triliun. Aset lancar ASGR sebesar Rp 1,48 triliun dan aset tidak lancar sebesar Rp 516,72 miliar. Terdapat penurunan aset sampai dengan periode ini. Pasalnya, sampai akhir 2017 lalu, ASGR masih mencatatkan aset sebesar Rp 2,41 triliun.

Sedangkan liabilitas ASGR pada kuartal I-2018 sebesar Rp 644,84 miliar. Liabilitas ini berkurang signifikan dibandingkan dengan liabilitas ASGR sampai dengan Desember 2017 lalu sebesar Rp 1,09 triliun.

Penurunan aset dan liabilitas ini berasal dari penurunan utang usaha pihak ketiga sebesar 57,95% menjadi Rp 361,16 miliar. ASGR menggunakan kas dan setara kas untuk membayar utang usaha pihak ketiga ini sehingga total aset menurun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati