Astra Honda Motor targetkan penjualan capai Rp 41,5 triliun tahun ini



JAKARTA. PT Astra Honda Motor (AHM) menargetkan angka penjualan mencapai Rp 41,50 triliun hingga akhir tahun. Ini artinya, produsen sepeda motor ini harus menjual sedikitnya 4,15 juta unit motor tahun ini dengan asumsi harga rata-rata sebesar Rp 10 juta per unit.Bila target itu tercapai, AHM akan menguasai minimal 50% dari pangsa pasar motor domestik. Sebab sebelumnya, AHM memproyeksikan pasar motor tahun ini mencapai 8,3 juta unit. AHM sangat pede target itu tercapai. Maklum, selama periode Januari hingga Juni lalu, anak usaha Astra Group ini sudah mencatatkan penjualan sebanyak 2,46 juta unit motor. Rinciannya, sebanyak 1.256.366 unit di antaranya disumbang motor skutik. Angka penjualan ini melonjak sekitar 55,1% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar 815.829 unit. Pencapaian itu membuat AHM menguasai pasar skutik sebesar 53,4%.Honda Beat dan Honda Vario Series menyumbang penjualan terbesar masing-masing 562.341 unit dan 493.006 unit. Dominasi motor skutik bertambah dengan dirilisnya tipe Honda PCX, Honda Scoopy, dan Honda Spacy yang selama Januari-Juli 2011 terjual masing-masing sebanyak 1.111 unit, 136.239 unit, dan 72.669 unit.Untuk segmen motor bebek tercatat penjualan sebesar 1.051.424 unit. AHM menguasai pangsa pasar motor bebek sebesar 55,1%.Kontributor paling besar adalah Honda Revo Series yang terjual sebanyak 537.950 unit. Sisanya, disumbang Honda Supra-X 125 dengan penjualan sebanyak 397.413 unit dan Honda Blade sebanyak 116.061 unit.Pada segmen motor sport, Senior General Manager Sales Division PT AHM Sigit Kumala mengatakan, penjualannya tumbuh 63,5% dibandingkan periode yang sama tahun lalu menjadi 145.797 unit. Capaian itu disumbang Honda MegaPro yang terjual 112.003 unit, Honda Tiger 21.138 unit, dan Honda CS1 sebanyak 7.842 unit. Bahkan, dua motor rilisan baru tipe Honda CBR Series dan Honda CBR250R terjual masing-masing 4.647 unit dan 167 unit. Padahal Honda CBR Series baru dirilis Februari 2011, sedangkan Honda CBR250R baru dipasarkan akhir Juni 2011. "Responnya bagus. Beberapa daerah malah konsumennya harus indent," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Edy Can