KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Astra Tol Nusantara (Astra Infra) akan terus kembangkan portofolio tolnya. Kris Ade Sudiyono, CEO Toll Road Business Group Astra Infra bilang bahwa industri jalan tol yang telah baik sehingga perlu dijaga iklim investasinya. "Karena saat ini pemain swasta baru sedikit sekali," ujarnya di Menara Kadin, Jakarta, Senin (29/10). Baca Juga: Ini profil Road King Infrastructure, calon investor baru tol Solo-Kertosono Selain itu, ia menilai industri tersebut masih baik lantaran secara investasi pengembaliannya masih baik. Untuk jalan tol yang dikelola Grup Astra ini ia bilang saat ini sudah beroperasi 5 jalan tol. "Sedangkan satu lagi Kunciran-Serpong baru akan diresmikan akhir tahun nanti," lanjutnya. Baca Juga: Strategi Astra Menggelar Proyek Tol Sedangkan, untuk portofolionya yang sudah beroperasi ia bilang akan terus dikembangkan dengan meningkatkan kualitas dan menambah kapasitasnya.
Astra Infra lakukan pelebaran jalan di tol eksisting
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Astra Tol Nusantara (Astra Infra) akan terus kembangkan portofolio tolnya. Kris Ade Sudiyono, CEO Toll Road Business Group Astra Infra bilang bahwa industri jalan tol yang telah baik sehingga perlu dijaga iklim investasinya. "Karena saat ini pemain swasta baru sedikit sekali," ujarnya di Menara Kadin, Jakarta, Senin (29/10). Baca Juga: Ini profil Road King Infrastructure, calon investor baru tol Solo-Kertosono Selain itu, ia menilai industri tersebut masih baik lantaran secara investasi pengembaliannya masih baik. Untuk jalan tol yang dikelola Grup Astra ini ia bilang saat ini sudah beroperasi 5 jalan tol. "Sedangkan satu lagi Kunciran-Serpong baru akan diresmikan akhir tahun nanti," lanjutnya. Baca Juga: Strategi Astra Menggelar Proyek Tol Sedangkan, untuk portofolionya yang sudah beroperasi ia bilang akan terus dikembangkan dengan meningkatkan kualitas dan menambah kapasitasnya.