KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sebanyak 6.000 pelari bakal mengikuti 2XU Compression Run Indonesia 2017 yang digelar di Scientia Square Park, Summarecon Sepong, Ahad (26/11) nanti. PT Astra Aviva Life kembali menjadi runner’s life buddy di lomba lari yang memasuki tahun ketiga itu. Perusahaan asuransi hasil kongsi PT Astra International Tbk dan Aviva International Holding Limited ini jadi “teman lari” para peserta 2XU Run yang akan memberi perlindungan jiwa. Astra Life selama tiga tahun berturut-turut selalu menjadi runner's life buddy bagi seluruh peserta event lari yang juga diselenggarakan di Malayasia dan Singapura itu. Dan, Auddie A. Wiranata, Presiden Direktur Astra Life, mengungkapkan, hampir setiap tahun ada beberapa peserta yang terkena serangan gejala heat stroke setelah berlari. “Jadi, kami merasa perlindungan ini cukup krusial untuk pelari,” ungkapnya dalam siaran pers yang diterima KONTAN. Astra Life memberikan proteksi sesuai kebutuhan pelari, yang mencakup risiko akibat dari keletihan tingkat tinggi, dehidrasi, cidera otot, sampai heat stroke.
Astra Life jadi teman lari peserta 2XU Run
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sebanyak 6.000 pelari bakal mengikuti 2XU Compression Run Indonesia 2017 yang digelar di Scientia Square Park, Summarecon Sepong, Ahad (26/11) nanti. PT Astra Aviva Life kembali menjadi runner’s life buddy di lomba lari yang memasuki tahun ketiga itu. Perusahaan asuransi hasil kongsi PT Astra International Tbk dan Aviva International Holding Limited ini jadi “teman lari” para peserta 2XU Run yang akan memberi perlindungan jiwa. Astra Life selama tiga tahun berturut-turut selalu menjadi runner's life buddy bagi seluruh peserta event lari yang juga diselenggarakan di Malayasia dan Singapura itu. Dan, Auddie A. Wiranata, Presiden Direktur Astra Life, mengungkapkan, hampir setiap tahun ada beberapa peserta yang terkena serangan gejala heat stroke setelah berlari. “Jadi, kami merasa perlindungan ini cukup krusial untuk pelari,” ungkapnya dalam siaran pers yang diterima KONTAN. Astra Life memberikan proteksi sesuai kebutuhan pelari, yang mencakup risiko akibat dari keletihan tingkat tinggi, dehidrasi, cidera otot, sampai heat stroke.