Astra Life luncurkan dua produk baru



JAKARTA. PT Astra Aviva Life (Astra Life) kembali meluncurkan dua produk terbarunya. Produk yang ditawarkan adalah asuransi jiwa dan asuransi kesehatan.

Adapun dua produk yang ditawarkan adalah AVA iPro Pratama yang memberikan manfaat santunan harian atas fasilitas rawat inap maupun fasilitas perawatan Intensive Care Unit (ICU) sesuai dengan batas manfaat yang dipilih. 

Sementara, produk AVA iPro Prima produk asuransi jiwa berjangka yang memberikan perlindungan asuransi terhadap risiko meninggal dunia maupun cacat total dan tetap memberikan jaminan 100% pengembalian atas premi.


Untuk mendapatkan produk ini dengan jalur telemarketing dimana Astra Life mengandeng Bank Permata. Produk ini bakal ditawarkan kepada nasabah Bank Permata.

Auddie A. Wiranata, Wakil Presiden Direktur Astra Life mengatakan sinergi antara Astra Life dengan Bank Permata yang memiliki jaringan luas dapat mempermudah penjualan produk ini kepada masyarakat.

Anthonius Ronny, Head of Direct Marketing & Telemarketing Astra Life menambahkan, saat ini Astra Life telah bekerja sama dengan 622 rumah sakit di Indonesia dengan berbagai tingkat rumah sakit yang ada.

Selain itu, layanan ini dilengkapi dengan fasilitas cashless atau tanpa pembayaran biaya rawat inap yang harus dikeluarkan secara langsung oleh nasabah pada proses rawat inap di rumah sakit, sehingga memudahkan proses administrasi ketika keluar/masuk rumah sakit.

“Mudahnya fasilitas cashless ini, pihak tertanggung cukup datang ke rumah sakit rekanan rawat inap Astra Life dan menunjukkan kartu peserta. Hal ini kami lakukan agar tertanggung bisa fokus untuk memikirkan kesembuhannya ketika sedang menjalani rawat inap,” kata Ronny, Rabu (20/4).

Ronny juga percaya bahwa melalui saluran Telemarketing serta jaringan PermataBank yang luas, Astra Life mampu memasarkan produk ini kepada berbagai kalangan masyarakat.

“Masyarakat urban masa kini kerap tidak memiliki waktu, dari pagi sampai malam bekerja, belum lagi waktu yang terbuang saat terkena macet. Saluran Telemarketing diharapkan bisa mendekatkan kami dengan pelanggan, ditambah dengan keamanan dimana setiap perbincangan terekam dengan jelas,” jelas Ronny.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Dikky Setiawan