BOGOR. PT Astra Otoparts Tbk berusaha memperbesar ekspor suku cadang. Kali ini, produk suku cadang yang disiapkan untuk memperbesar ekspor adalah aki. Agar ekspor aki tersebut membesar, anak usaha PT Astra International Tbk (ASII) ini membidik lokasi pasar baru, yakni Asia. Handoyo Prasetyo, Head Corporate Legal PT Astra Otoparts Tbk, bilang, aki yang menjadi andalan di pasar ekspor adalah aki mobil. "Negara baru yang menjadi tujuan ekspor sedang kami pelajari,” kata Handoyo saat ditemui KONTAN, Jumat (11/11). Selama ini, produsen sekaligus distributor suku cadang otomotif itu, lebih banyak mengekspor suku cadang ke Timur Tengah, seperti ke Dubai. Di Asia, emiten berkode AUTO ini baru mengekspor ke Malaysia dan Filipina. Merek aki yang dikembangkan AUTO bernama GS Astra.
Astra Otoparts ingin besarkan ekspor aki ke Asia
BOGOR. PT Astra Otoparts Tbk berusaha memperbesar ekspor suku cadang. Kali ini, produk suku cadang yang disiapkan untuk memperbesar ekspor adalah aki. Agar ekspor aki tersebut membesar, anak usaha PT Astra International Tbk (ASII) ini membidik lokasi pasar baru, yakni Asia. Handoyo Prasetyo, Head Corporate Legal PT Astra Otoparts Tbk, bilang, aki yang menjadi andalan di pasar ekspor adalah aki mobil. "Negara baru yang menjadi tujuan ekspor sedang kami pelajari,” kata Handoyo saat ditemui KONTAN, Jumat (11/11). Selama ini, produsen sekaligus distributor suku cadang otomotif itu, lebih banyak mengekspor suku cadang ke Timur Tengah, seperti ke Dubai. Di Asia, emiten berkode AUTO ini baru mengekspor ke Malaysia dan Filipina. Merek aki yang dikembangkan AUTO bernama GS Astra.