KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Astra Otoparts Tbk (AUTO) mencuil peluang pasar alat pengisian daya kendaraan listrik. Setelah pertama kali memperkenalkan Astra Otopower pada 25 Juli 2022 silam, AUTO juga melego alat pengisi daya kendaraan listrik tersebut untuk konsumen umum. “Untuk menjadi bagian dari ekosistem kendaraan listrik, tentunya kami akan melayani para pengguna EV (electric vehicle) di manapun itu,” ujar Direktur AUTO, Yusak Kristian kepada Kontan.co.id, Jumat (30/12). Saat ini, Astra Otopower tersedia di area perkantoran Menara Astra dan di 6 outlet bengkel modern AUTO, yaitu Astra Otoservice. Bagi konsumen yang berminat, AUTO memasarkan Astra Otopart dalam beberapa pilihan output daya dengan harga yang berbeda, yakni Rp 20 jutaan untuk Astra Otopower dengan output daya 7 kilowatt (kw), Rp 20 juta - Rp 30 juta untuk output daya Rp 20 kw, dan Rp 800 juta ke atas untuk ouput daya 150 kw atau ultra fast charging.
Astra Otoparts Pasarkan Alat Pengisian Daya Kendaraan Listrik untuk Konsumen Umum
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Astra Otoparts Tbk (AUTO) mencuil peluang pasar alat pengisian daya kendaraan listrik. Setelah pertama kali memperkenalkan Astra Otopower pada 25 Juli 2022 silam, AUTO juga melego alat pengisi daya kendaraan listrik tersebut untuk konsumen umum. “Untuk menjadi bagian dari ekosistem kendaraan listrik, tentunya kami akan melayani para pengguna EV (electric vehicle) di manapun itu,” ujar Direktur AUTO, Yusak Kristian kepada Kontan.co.id, Jumat (30/12). Saat ini, Astra Otopower tersedia di area perkantoran Menara Astra dan di 6 outlet bengkel modern AUTO, yaitu Astra Otoservice. Bagi konsumen yang berminat, AUTO memasarkan Astra Otopart dalam beberapa pilihan output daya dengan harga yang berbeda, yakni Rp 20 jutaan untuk Astra Otopower dengan output daya 7 kilowatt (kw), Rp 20 juta - Rp 30 juta untuk output daya Rp 20 kw, dan Rp 800 juta ke atas untuk ouput daya 150 kw atau ultra fast charging.