KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Platform dompet digital PT Astra Digital Arta atau AstraPay mencatat pencapaian Gross Transaction Value (GTV) atau nilai transaksi bruto sebesar Rp 19,03 triliun periode Januari hingga Mei 2024. "Adapun target GTV hingga akhir tahun ini bisa mencapai Rp 52,59 triliun," ucap Chief Executive Officer AstraPay Rina Apriana saat ditemui di Menara Astra, Jakarta Selatan, Kamis (13/6). Rina menyebutkan total pengguna AstraPay sampai Mei 2024 sudah mencapai lebih dari 13 juta pengguna dengan jumlah transaksi yang telah mencapai 32 juta kali. Dia juga mengatakan AstraPay menargetkan bisa meraih 15 juta pengguna hingga akhir tahun.
AstraPay Catat Gross Transaction Value (GTV) Rp 19,03 Triliun hingga Mei 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Platform dompet digital PT Astra Digital Arta atau AstraPay mencatat pencapaian Gross Transaction Value (GTV) atau nilai transaksi bruto sebesar Rp 19,03 triliun periode Januari hingga Mei 2024. "Adapun target GTV hingga akhir tahun ini bisa mencapai Rp 52,59 triliun," ucap Chief Executive Officer AstraPay Rina Apriana saat ditemui di Menara Astra, Jakarta Selatan, Kamis (13/6). Rina menyebutkan total pengguna AstraPay sampai Mei 2024 sudah mencapai lebih dari 13 juta pengguna dengan jumlah transaksi yang telah mencapai 32 juta kali. Dia juga mengatakan AstraPay menargetkan bisa meraih 15 juta pengguna hingga akhir tahun.