KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Astratel Nusantara atau Astra Infra Toll Road bakal terus ekspansi menambah bentangan jalan tol miliknya. Saat ini, anak usaha PT Astra International Tbk (ASII) tersebut berencana untuk menambah tol baru. Wiwiek D. Santoso, Direktur PT Astratel Nusantara mengatakan saat ini perusahaan baru memiliki ruas tol sepanjang 350 kilometer (km). Dalam waktu dua tahun, pihaknya akan ekspansi untuk menambah jumlah ruas tol miliknya. "InsyaAllah ada (ekspansi), target kami kan 500 km sekarang baru 350 km, jadi masih ada 150 km jadi investasi baru," ujar Wiwiek kepada Kontan.co.id, Rabu (2/5).
Astratel Nusantara bakal ekspansi jalan tol sepanjang 150 km hingga 2020
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Astratel Nusantara atau Astra Infra Toll Road bakal terus ekspansi menambah bentangan jalan tol miliknya. Saat ini, anak usaha PT Astra International Tbk (ASII) tersebut berencana untuk menambah tol baru. Wiwiek D. Santoso, Direktur PT Astratel Nusantara mengatakan saat ini perusahaan baru memiliki ruas tol sepanjang 350 kilometer (km). Dalam waktu dua tahun, pihaknya akan ekspansi untuk menambah jumlah ruas tol miliknya. "InsyaAllah ada (ekspansi), target kami kan 500 km sekarang baru 350 km, jadi masih ada 150 km jadi investasi baru," ujar Wiwiek kepada Kontan.co.id, Rabu (2/5).