KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia (Generali Indonesia) kembali menghadirkan inovasi baru untuk nasabah. Setelah menghadirkan Auto Risk Management System (ARMS), yakni sebuah metode manajemen resiko yang disesuaikan dengan profil investasi nasabah pada 2011 lalu, kini Generali resmi meluncurkan ROBO ARMS. ROBO ARMS adalah fitur baru dari ARMS yang mengelola resiko investasi pada unit link dengan mengubah parameter ARMS secara otomatis sesuai dengan kondisi pasar dan profil resiko nasabah. Berdasarkan keterangan rilis yang diterima Kontan, Jumat (12/4), fitur ini akan bekerja untuk melindungi unit link nasabah dari kemungkinan terburuk dan mengambil keuntungan dari kemungkinan terbaik secara otomatis.
Asuransi Jiwa Generali Indonesia luncurkan fitur pengelola resiko investasi otomatis
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia (Generali Indonesia) kembali menghadirkan inovasi baru untuk nasabah. Setelah menghadirkan Auto Risk Management System (ARMS), yakni sebuah metode manajemen resiko yang disesuaikan dengan profil investasi nasabah pada 2011 lalu, kini Generali resmi meluncurkan ROBO ARMS. ROBO ARMS adalah fitur baru dari ARMS yang mengelola resiko investasi pada unit link dengan mengubah parameter ARMS secara otomatis sesuai dengan kondisi pasar dan profil resiko nasabah. Berdasarkan keterangan rilis yang diterima Kontan, Jumat (12/4), fitur ini akan bekerja untuk melindungi unit link nasabah dari kemungkinan terburuk dan mengambil keuntungan dari kemungkinan terbaik secara otomatis.