JAKARTA. Bisnis asuransi kesehatan di ramal belum bisa kembali berlari tahun ini. Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) menilai stagnasi perolehan premi sangat berpotensi terjadi di tahun ini. Menurut Direktur Eksekutif AAUI Julian Noor sejumlah pelaku bisnis masih akan melanjutkan aksi wait and see untuk memperpanjang atau membeli polis asuransi kesehatan dari perusahaan asuransi komersial. Setidaknya, aksi tersebut akan terjadi sampai akhir semester pertama tahun ini. Asumsi tersebut berdasarkan batas waktu pembahasan skema Coordination of Benefit (CoB) dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Pembahasan antara pihak-pihak yang terkait memang ditentukan berlanjut sampai pertengahan tahun ini.
Asuransi kesehatan masih lesu sampai tengah tahun
JAKARTA. Bisnis asuransi kesehatan di ramal belum bisa kembali berlari tahun ini. Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) menilai stagnasi perolehan premi sangat berpotensi terjadi di tahun ini. Menurut Direktur Eksekutif AAUI Julian Noor sejumlah pelaku bisnis masih akan melanjutkan aksi wait and see untuk memperpanjang atau membeli polis asuransi kesehatan dari perusahaan asuransi komersial. Setidaknya, aksi tersebut akan terjadi sampai akhir semester pertama tahun ini. Asumsi tersebut berdasarkan batas waktu pembahasan skema Coordination of Benefit (CoB) dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Pembahasan antara pihak-pihak yang terkait memang ditentukan berlanjut sampai pertengahan tahun ini.