JAKARTA. Sejumlah perusahaan asuransi umum gencar mengembangkan lini bisnis asuransi perjalanan meski kontribusinya masih mini. Alasannya pasar asuransi perjalanan terus tumbuh tinggi dari tahun ke tahun. Dengan tren bepergian yang terus meningkat, penetrasi produk asuransi perjalanan pun banyak dilakukan dengan memaksimalkan distribusi penjualan. Karena kontribusi premi yang masih mini, beberapa perusahaan memilih untuk lebih mengefektifkan distribusi penjualan. Tengok saja, Asuransi Sinar Mas (ASM). Perusahaan ini mampu mencatatkan pertumbuhan premi asuransi perjalanan yang berlipat-lipat dengan terus meningkatkan distribusi penjualan. Direktur ASM, Dumasi MM Samosir mengakui, perusahaannya mencatat lonjakan premi asuransi perjalanan yang signifikan. Tahun lalu, ASM hanya meraih premi asuransi perjalanan Rp 765 juta.
Asuransi rekatkan kerjasama dengan agen perjalanan
JAKARTA. Sejumlah perusahaan asuransi umum gencar mengembangkan lini bisnis asuransi perjalanan meski kontribusinya masih mini. Alasannya pasar asuransi perjalanan terus tumbuh tinggi dari tahun ke tahun. Dengan tren bepergian yang terus meningkat, penetrasi produk asuransi perjalanan pun banyak dilakukan dengan memaksimalkan distribusi penjualan. Karena kontribusi premi yang masih mini, beberapa perusahaan memilih untuk lebih mengefektifkan distribusi penjualan. Tengok saja, Asuransi Sinar Mas (ASM). Perusahaan ini mampu mencatatkan pertumbuhan premi asuransi perjalanan yang berlipat-lipat dengan terus meningkatkan distribusi penjualan. Direktur ASM, Dumasi MM Samosir mengakui, perusahaannya mencatat lonjakan premi asuransi perjalanan yang signifikan. Tahun lalu, ASM hanya meraih premi asuransi perjalanan Rp 765 juta.