KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Sinar Mas (ASM) cukup selektif dalam memilih nasabah untuk produk asuransi kesehatan. Sampai akhir tahun ini, perusahaan masih berupaya kejar target premi Rp 800 miliar dari produk tersebut. Direktur ASM Dumasi M.M Samosir menjelaskan, di tahun ini ada beberapa akun besar yang lepas dan tidak bekerjasama lagi dengan perusahaan sebab dari sisi risiko klaimnya terbilang tinggi. Dia menyebut, nilai preminya hampir mencapai Rp 200 miliar. Saban tahun, Dumasi menyebut pihaknya memang selalu prudent dalam memasarkan produk asuransi kesehatan. Hingga semester I 2018 ini, Asuransi Sinar Mas telah mengumpulkan premi Rp 3,77 triliun, dari jumlah itu, produk asuransi kesehatan mencapai Rp 409,7 miliar. Artinya lini bisnis ini memiliki kontribusi sebesar 11%.
Asuransi Sinar Mas kejar target premi Rp 800 miliar dari asuransi kesehatan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Sinar Mas (ASM) cukup selektif dalam memilih nasabah untuk produk asuransi kesehatan. Sampai akhir tahun ini, perusahaan masih berupaya kejar target premi Rp 800 miliar dari produk tersebut. Direktur ASM Dumasi M.M Samosir menjelaskan, di tahun ini ada beberapa akun besar yang lepas dan tidak bekerjasama lagi dengan perusahaan sebab dari sisi risiko klaimnya terbilang tinggi. Dia menyebut, nilai preminya hampir mencapai Rp 200 miliar. Saban tahun, Dumasi menyebut pihaknya memang selalu prudent dalam memasarkan produk asuransi kesehatan. Hingga semester I 2018 ini, Asuransi Sinar Mas telah mengumpulkan premi Rp 3,77 triliun, dari jumlah itu, produk asuransi kesehatan mencapai Rp 409,7 miliar. Artinya lini bisnis ini memiliki kontribusi sebesar 11%.