KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis asuransi marine hull hingga pertengahan tahun ini masih lesu. Hal ini pula membuat PT Asuransi Sinar Mas tidak ingin agresif mengejar target pertumbuhan tinggi sampai akhir tahun nanti. Direktur ASM Dumasi M.M Samosir mengatakan, sampai Juni 2018 premi yang dikumpulkan perusahaan mencapai Rp 3,77 triliun. Dari jumlah itu lini bisnis asuransi marine hull menyumbang kontribusi yang masih mini sebesar Rp 8,6 miliar. Premi dari bisnis ini mengalami penurunan yang signifikan sebesar 46% jika dibandingkan periode sama tahun kemarin. "Beberapa klien memang ada yang lepas dan untuk yang klien baru juga kami selektif pasarkan produk ini," kata Dumasi kepada Kontan.co.id
Asuransi Sinar Mas selektif pasarkan asuransi marine hull
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis asuransi marine hull hingga pertengahan tahun ini masih lesu. Hal ini pula membuat PT Asuransi Sinar Mas tidak ingin agresif mengejar target pertumbuhan tinggi sampai akhir tahun nanti. Direktur ASM Dumasi M.M Samosir mengatakan, sampai Juni 2018 premi yang dikumpulkan perusahaan mencapai Rp 3,77 triliun. Dari jumlah itu lini bisnis asuransi marine hull menyumbang kontribusi yang masih mini sebesar Rp 8,6 miliar. Premi dari bisnis ini mengalami penurunan yang signifikan sebesar 46% jika dibandingkan periode sama tahun kemarin. "Beberapa klien memang ada yang lepas dan untuk yang klien baru juga kami selektif pasarkan produk ini," kata Dumasi kepada Kontan.co.id