KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (ATPI) mencatatkan laba gemilang di sepanjang bulan Januari hingga April 2018. Anak usaha PT Pertamina (Persero) ini meraih laba bersih sebesar US$ 9,4 juta dolar AS, naik 21% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Direktur keuangan dan jasa korporat ATPI Muhammad Syahid mengatakan, peningkatan laba tersebut didorong oleh kinerja induk perusahaan yang naik signifikan dibandingkan tahun sebelumnya, baik dari sisi underwriting maupun kinerja investasi. Atas dasar itu, perusahaan makin yakin bisa terus meningkatkan pertumbuhan bisnis secara keseluruhan hingga akhir tahun. “Sepanjang tahun ini, perseroan memperkirakan peningkatan bisnis secara keseluruhan bisa mencapai lebih dari 15%,” kata Syahid kepada Kontan.co.id, Jumat (25/4).
Asuransi Tugu Pratama torehkan laba US$ 9,4 juta hingga April 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (ATPI) mencatatkan laba gemilang di sepanjang bulan Januari hingga April 2018. Anak usaha PT Pertamina (Persero) ini meraih laba bersih sebesar US$ 9,4 juta dolar AS, naik 21% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Direktur keuangan dan jasa korporat ATPI Muhammad Syahid mengatakan, peningkatan laba tersebut didorong oleh kinerja induk perusahaan yang naik signifikan dibandingkan tahun sebelumnya, baik dari sisi underwriting maupun kinerja investasi. Atas dasar itu, perusahaan makin yakin bisa terus meningkatkan pertumbuhan bisnis secara keseluruhan hingga akhir tahun. “Sepanjang tahun ini, perseroan memperkirakan peningkatan bisnis secara keseluruhan bisa mencapai lebih dari 15%,” kata Syahid kepada Kontan.co.id, Jumat (25/4).