KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan asuransi umum PT Asuransi Wahana Tata (Aswata) kembali membayar klaim kepada sejumlah nasabah yang mengalami kerugian akibat bencana gempa bumi di Palu dan sekitarnya pada akhir September lalu. Aswata menyerahkan pembayaran klaim sebesar Rp 4 miliar. Direktur Utama Aswata Christian Wanandi berharap pembayaran klaim ini dapat melindungi nasabah dari kerugian finansial akibat gempa. Ia menambahkan, peran serta Aswata dalam pembayaran klaim gempa tersebut diharapkan dapat memperbaiki perekonomian Palu, Sigi, Donggala dan sekitarnya pasca gempa bumi, tsunami dan likuifaksi. “Sekaligus merealisasikan salah satu misi Aswata, yakni berkomitmen untuk memberikan solusi yang bernilai tambah dengan integritas, etika, dan service excellence yang berstandar tinggi,” kata dia dalam keterangan tertulis, Rabu (14/11).
Aswata bayar klaim gempa Palu sebesar Rp 4 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan asuransi umum PT Asuransi Wahana Tata (Aswata) kembali membayar klaim kepada sejumlah nasabah yang mengalami kerugian akibat bencana gempa bumi di Palu dan sekitarnya pada akhir September lalu. Aswata menyerahkan pembayaran klaim sebesar Rp 4 miliar. Direktur Utama Aswata Christian Wanandi berharap pembayaran klaim ini dapat melindungi nasabah dari kerugian finansial akibat gempa. Ia menambahkan, peran serta Aswata dalam pembayaran klaim gempa tersebut diharapkan dapat memperbaiki perekonomian Palu, Sigi, Donggala dan sekitarnya pasca gempa bumi, tsunami dan likuifaksi. “Sekaligus merealisasikan salah satu misi Aswata, yakni berkomitmen untuk memberikan solusi yang bernilai tambah dengan integritas, etika, dan service excellence yang berstandar tinggi,” kata dia dalam keterangan tertulis, Rabu (14/11).