KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mengatakan bantuan subsidi gaji/upah (BSU) termin kedua tahap keempat sudah mulai disalurkan bagi 2,44 juta pekerja/buruh. "Pemerintah kembali menyalurkan bantuan subsidi gaji batch IV untuk termin kedua ini kepada 2,44 juta pekerja/buruh dengan anggaran yang disalurkan mencapai Rp 2,93 triliun," kata Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dalam keterangan tertulis, Jumat (21/11). Lebih lanjut Ida menjelaskan, Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) telah memproses dana subsidi gaji/upah tersebut kepada bank penyalur. Berikutnya, bank penyalur akan mentransfer bantuan subsidi gaji tersebut ke rekening penerima baik Himbara maupun non-Himbara.
Asyik, subsidi gaji termin kedua tahap IV mulai disalurkan ke 2,44 juta pekerja
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mengatakan bantuan subsidi gaji/upah (BSU) termin kedua tahap keempat sudah mulai disalurkan bagi 2,44 juta pekerja/buruh. "Pemerintah kembali menyalurkan bantuan subsidi gaji batch IV untuk termin kedua ini kepada 2,44 juta pekerja/buruh dengan anggaran yang disalurkan mencapai Rp 2,93 triliun," kata Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dalam keterangan tertulis, Jumat (21/11). Lebih lanjut Ida menjelaskan, Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) telah memproses dana subsidi gaji/upah tersebut kepada bank penyalur. Berikutnya, bank penyalur akan mentransfer bantuan subsidi gaji tersebut ke rekening penerima baik Himbara maupun non-Himbara.