KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hingga separuh pertama tahun ini PT Bank Bukopin Tbk (BBKP, anggota indeks Kompas100) cuma meraih pertumbuhan kredit 3% (yoy). Cuma sepertiga dari target pertumbuhan tahun ini yang mencapai 9%. Direktur Utama Bank Bukopin, pertumbuhan kredit yang masih mini terjadi lantaran perseroan tengah mengatur ulang strategi. Perseroan tengah mengubah ekspansi kredit utama yang sebelumnya menyasar segmen komersial menjadi ritel. “Kami tengah merekomposisi segmen kredit, kalau dulu besar di komersial, sekarang kami sasar ritel. Sepanjang semester 1, pertumbuhannya memang mengacu hal tersebut ritel tumbuh pesar hampir 10%, sedangkan komersial tidak tumbuh. Meskipun secara nett tumbuhnya memang tipis,” jelasnya, Rabu (9/7) di Kantor Pusat Bank Bukopin, Jakarta.
Atur ulang strategi, kredit Bank Bukopin minim akselerasi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hingga separuh pertama tahun ini PT Bank Bukopin Tbk (BBKP, anggota indeks Kompas100) cuma meraih pertumbuhan kredit 3% (yoy). Cuma sepertiga dari target pertumbuhan tahun ini yang mencapai 9%. Direktur Utama Bank Bukopin, pertumbuhan kredit yang masih mini terjadi lantaran perseroan tengah mengatur ulang strategi. Perseroan tengah mengubah ekspansi kredit utama yang sebelumnya menyasar segmen komersial menjadi ritel. “Kami tengah merekomposisi segmen kredit, kalau dulu besar di komersial, sekarang kami sasar ritel. Sepanjang semester 1, pertumbuhannya memang mengacu hal tersebut ritel tumbuh pesar hampir 10%, sedangkan komersial tidak tumbuh. Meskipun secara nett tumbuhnya memang tipis,” jelasnya, Rabu (9/7) di Kantor Pusat Bank Bukopin, Jakarta.