JAKARTA. Pergantian tahun tinggal menghitung hari. Namun, selain empat perusahaan yang akan melakukan right issue tahun ini, pencairan penyertaan modal negara (PMN) kepada badan usaha milik negara (BUMN) lainnya yang dianggarkan dalam anggaran pendapatan dan belanja negara perubahan (APBN-P) 2016 belum dilakukan. Direktur Jenderal (Dirjen) Kekayaan Negara Kementerian Keuangan (Kemkeu) Sonny Loho mengatakan, belum dicairkannya PMN BUMN lainnya lantaran perlu pembahasan dengan Komisi XI DPR RI. Padahal masa sidang DPR kedua 2016-2017 telah ditutup dalam rapat paripurna yang digelar 15 Desember lalu. "Semua PMN, artinya harus lewat Komisi XI lagi," kata Sonny akhir pekan lalu. Menurut Sonny, pihaknya akan berkoordinasi lebih lanjut dengan Menteri BUMN Rini Soemarno untuk membahas pencairan PMN tersebut. Sebab, Menteri Keuangan Sri Mulyani merupakan perwakilan Menteri BUMN dalam pembahasan BUMN di bawah Kementerian BUMN.
Aturan berganti, beberapa PMN gagal terlaksana
JAKARTA. Pergantian tahun tinggal menghitung hari. Namun, selain empat perusahaan yang akan melakukan right issue tahun ini, pencairan penyertaan modal negara (PMN) kepada badan usaha milik negara (BUMN) lainnya yang dianggarkan dalam anggaran pendapatan dan belanja negara perubahan (APBN-P) 2016 belum dilakukan. Direktur Jenderal (Dirjen) Kekayaan Negara Kementerian Keuangan (Kemkeu) Sonny Loho mengatakan, belum dicairkannya PMN BUMN lainnya lantaran perlu pembahasan dengan Komisi XI DPR RI. Padahal masa sidang DPR kedua 2016-2017 telah ditutup dalam rapat paripurna yang digelar 15 Desember lalu. "Semua PMN, artinya harus lewat Komisi XI lagi," kata Sonny akhir pekan lalu. Menurut Sonny, pihaknya akan berkoordinasi lebih lanjut dengan Menteri BUMN Rini Soemarno untuk membahas pencairan PMN tersebut. Sebab, Menteri Keuangan Sri Mulyani merupakan perwakilan Menteri BUMN dalam pembahasan BUMN di bawah Kementerian BUMN.